Rabu, 13 Februari 2013

Pekerjaan Yang Dihindari Ibu Hamil

Pekerjaan Yang Dihindari Ibu Hamil

Di bawaih ini ada beberapa pekerjaan yang patut dihindari oleh ibu hamil
  1. Ibu hamil masih boleh memindahkan perabotan yang ringan pada trimester pertama, tapi setelah itu sangat tidak dianjurkan untuk memindahkan perabotan rumah tangga yang berat-berat. Ibu hamil sudah memerlukan usaha yang cukup banyak untuk membawa janin dalam kehamilannya. Jika mengerahkan diri untuk mengangkat sesuatu yang berat, itu akan meningkatkan tekanan pada punggung yang bisa menyebabkan risiko cedera punggung. Jika otot punggung lemah dan perut sudah membesar gunakanlah sabuk hamil, tapi lebih baik adalah meminta bantuan orang lain untuk memindahkan perabotan rumah
  2. Menghindari penggunaan obat semprot pembasmi serangga. Karena insektisida yang masuk ke tubuh akan dimetabolisme dan dibawa ke aliran darah menuju janin, sehingga berbahaya untuk perkembangan janin. Zat yang terkandung di dalamnya bersifat racun dan dalam jumlah yang besar akan berbahaya.
  3. Mengecat atau mempolitur perabotan. Sebaiknya jika ingin mengecat atau mempolitur perabotan rumah, tunggu dilakukan oleh orang lain atau menunggu sampai bayinya lahir.
  4. Membersihkan kandang binatang peliharaan. Sebaiknya hindari membersihkan kandang binatang peliharaan selama hamil, karena berbahaya terkena toksoplasmosis yang ditularkan dari kotoran ataupun bulu binatang. 
  5. Baik itu ketika tidur, menyapu, membersihkan sampah, mencuci baju, hindari membungkuk terlalu lama. Ini akan mempengaruhi punggung
  6. Hindari kegiatan yang mengharuskan berdiri terlalu lama. Berdiri terlalu lama akan menambahkan beban pada bagian bawah tubuh, terutama kaki. Ini bisa menyebabkan kaki bengkak. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar